Rabu, 13 Juli 2016

Tips beli gitar elektrik bekas

Ketika memutuskan untuk beli gitar elektrik bekas, pastinya kamu ingin mendapatkan gitar yang tepat dan cocok  dari segi suara, harga, kemudahan bermain juga kenyamanan selayaknya yang bisa kamu dapat dari gitar elektrik baru. Namanya juga gitar bekas, jika tak pandai dan hati-hati memilih bukan tidak mungkin dimasa depan gitarmu  hanya akan berakhir menjadi sampah.

Sebagai orang yang berpengalaman dalam membeli gitar, saya akan mencoba memberi saran untuk kalian yang sedang  mencari gitar bekas di toko musik. Sebenarnya beli gitar bekasi di toko musih jauh lebih berisiko daripada  membeli gitar bekas perindividu, karena banyak sekali toko musik yang berusaha curang, ingin mendapatkan  keuntungan sangat besar namun dengan modal kecil.

Beda halnya jika kamu beli dari orang asing yang menjual langsung, memperlihatkan gitarnya kepada kamu, biarpun  kamu belum mengenalnya, namun biasanya mereka lebih jujur. Karena usaha mereka menjual gitar juga biasanya  didasari atas desakan kebutuhan. Nah supaya kamu tidak tertipu ketika beli gitar bekas di toko musik ikuti saja  tips-tips dibawah ini:

a. Periksa keretakan gitar
Jika tak ingin membeli kucing dalam karung, periksalah keretakan pada gitar terutama disepanjang leher dan daerah antara leher dengan kepala yang merupakan titik terlemah pada gitar listrik. Perhatikan juga apakah ada  kerusakan yang terjadi pada bagian body. Retak pada bagian body dan leher dapat merambat hingga merusak seluruh furnitur gitar. Tapi, selama keretakan itu hanya 10% saja dari seluruh bagian tubuh gitar itu tidak masalah

b. Periksa leher gitar
Pastikan tidak bengkok atau membungkuk. Cara tercepat untuk mengecek kerusakan pada leher gitar adalah dengan melihat seluruh tubuh gitar dari atas ke bawah atau dari leher hingga body. Jika leher gitar sedikit membungkuk atau melengkung maka bagian leher mungkin perlu diganti.

c. Periksa intonasi
Ini adalah masalah bagi pemain gitar pemula yang belum belajar cara bermain harmonik. Cobalah bermain harmonik  di fret 12 dan kemudian pada string yang sama, bermain note pada fret 12 dan bandingkan. Jika salah satu suara ada yang lebih tinggi atau lebih rendah dari yang lain, intonasi berarti ada masalah. Untuk hasil paling akurat bandingkan dengan menggunakan tuner gitar.

Selasa, 12 Juli 2016

5 keuntungan belajar gitar

Apakah kamu sedang belajar gitar dan baru mempelajari beberapa akord penting? Saat kamu menyentuh gitar ada perasaan keren yang muncul dari dalam diri. Namun tahukah kamu bukan hanya easa keren yang bisa kamu dapat saat belajar gitar melainkan juga 5 hal dibawah ini:

A. Mengatasi depresi
Tidak peduli apa yang menyebabkan kamu stres mainkan gitar saja. Dalam waktu sekejap mood kamu pasti akan menanjak kembali, sejalan dengan itu stres kamu pun menghilang. Selain itu bermain gitar juga akan membuat pikiranmu rileks. Bermain musik itu tak beda dengan mega vitamin yang dapat meningkatkan kemampuan otak yang pada akhirnya juga mempengaruhi mood

B. Meningkatkan kekuatan otak

     Belajar gitar memang tidak bisa membuatmu cerdas dalam sekejap, namun untuk jangka panjang mampu meningkatkan kemampuan otakmu sebab bermain gitar juga dapat menstimulasi otak. Saat belajar gitar kamu juga akan belajar mengenai trial and error yanf pada akhirnya juga mengajarimu tentanf pengambilan keputusan. Menurur penelitian pun terbukti bahwa oranf yang belajar musik mempunyai otak yang lebih tajam karena terbiasa berpikir cepat

C. Meringankan rasa sakit
Apakah kamu pernah ketika sakit lantas mendengarkan musik dan ternyata rasa sakitmu menurun? Hal ini juga lah yang akan kamu rasakan ketika bermain gitar. Memfokuskan diri untuk memainkan senar akan membuatmu lupa tentang rasa sakit apalagi jika musik yang kamu mainkan merupakan lagu favoritmu


D. Menjaga kesehatan hati
Ketika menulis lagu maupun mendengarkan musik ada efek positid yang akan didapat oleh tubuh. Karena musik ternyata dapat melepaskan berbagai penyakit hati dan jantung serta membuat tekanan darahmu lebih stabil. So ketila kamu memutuskan beli gitar artinya kamu juga sedang berinvestasi dalam bidang kesehatan

E. Penyaluran hasrat

Selain keempat keuntungan belajar yang telah disebutkan tadi sebenaenya keuntungan yang paling besar adalah karena kegiatan bermain gitar itu sangat menyenangkan serta bisa menjadi penyalur hasrat dan emosi baik ketika kamu sedang sedih maupun gembira.